Wednesday, February 22, 2017

Kandungan Bawang Putih

Sudah lebih dari 500 tahun bawang putih tetap popular di gunakan. Entah dalam ranah kesehatan maupun masakan. Nutrisi yang terkandung juga cukup besar. Bahkan tak jarang banyak orang yang tanpa basa basi memakan bawang putih mentah. Entah, mereka mungkin lupa akan bau menyengat yang di hasilkan jika di makan dalam kondisi tersebut.

Bawang putih memiliki cukup bnayak nutrisi yang sangat baik untuk tubuh. Salah satunya adalah vitamin C, B6 serta beberapa mineral lainya seperti kalium, kalsium, fosfor, selenium, seng, serta mangan. Tak lupa kandungan belerang jenis allicin yang membuat bau bawang putih cukup menyengat. 

Beberapa kandungan dari senyawa sulfur juga terdapat dalam bawang putih, seperti arginin, saponin, beta karoten, asam ferulic, geranol, dan polyphenol.

Sedangkan nutrisi yang cukup baik untuk kesehatan terdapat kandungan anti jamur, anti virus, anti bakteri, dan analgesic. Ketika anda memasak bawang putih, kandunganya ikut rusak pada saat penggorengan di atas api maupun saat di larutkan ke dalam air. Itulah mengapa beberapa orang lebih cenderung mengKonsumsi bawang putih mentah.

Meskipun dianggap sangat bermanfaat, namun penggunaan bawang putih mentah ini juga bisa menimbulkan bahaya bagi tubuh.

0 comments:

Post a Comment