Thursday, March 19, 2015

Buah Wesah atau Wresah

Tanaman asli Indonesia ini dikenal dengan nama-nama wresah, wesah , wersah atau resah (Jw.); resak ; hanggasa, hangasa, ranggasa; dan langkasa serta "renggak". buah ini Hidup liar dan terpencar - pencar di hutan atau kebun, terutama pada tanah lembap yang kaya akan humus. Tumbuhan ini dapat diperbanyak dengan ujung rimpang yang berakar, meski jarang orang yang sengaja menanamnya. 

Buah wesah mempunyai pohon seperti tanaman laos atau kunyit. Buah nya tumbuh di pangkal batang dekat akar,  hanya saja buah nya tidak di dalam tanah tapi di luar.

Selain rasa yang manis , aroma yang wangi buah ini juga memiliki tekstur buah berupa biji yang lembut atau biji yang diselimuti oleh lendir yang lembut.

Bentuk fisik nya seperti belimbing buah maupun belimbing sayur dan berukuran sebesar ibu jari tangan. Dengan Warna hijau ke putihan ketika masih muda dan hijau ke kuningan ketika sudah matang. 

Jika di buka dalam nya berongga dan berisi biji biji kecil dengan lendir manis. Buah ini memang unik dan langka. Rasa nya pun manis dan beraroma unik.

Di daerah tempat tinggal saya buah ini bernama buah wesah sedang ditempat lain buah ini disebut dengan nama wresah.

Wresah atau hanggasa adalah sejenis tumbuhan aromatis anggota suku jahe-jahean. Buahnya yang manis agak masam dan berbau harum khas biasa dimakan dalam keadaan segar; buah mudanya dimakan setelah direbus.

6 comments:

  1. Menarik sekali, apakah punya pohonnya? Posisi dimana?
    Terimakasih
    Muhajir

    ReplyDelete
  2. ingat masa kecil, buah ini aku cari dimana-mana tempat saya sdh tidak ada. dulu ada di belakang rumah, tiap hari makan buah ini. kangen rasanya... kemana-mana kutanyakan sudah tidak ada, semoga tidak punah tapi di kembangkan dan di kenalkan kembali ke masyarakat

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya juga waktu kecil senang sekali nyari buah ini, dulu di kebun saya ada, tapi sekarang susah nyarinya 😞

      Delete
  3. Tempat saya masih ada satu dua pohonya

    ReplyDelete
  4. Terimakasih informasi yang ssangat berharga

    ReplyDelete